Minggu, 07 April 2013

INOVASI

inovasi itu bisa berawal dari hal-hal yang sepele misalnya dari berhayal, bercanda ataupun bermimpi.
inovasi juga bisa datang secara tiba-tiba misalnya ketika kita mengalami kesulitan dalam sesuatu hal, disitulah kita sering berandai-andai, "andai kalo kita punya ini kan enak bisa jadi begini", nah dari situlah inovasi bisa muncul segarang tergantung bagaimana kita menyikapi kespontanitasan kita sendiri, mungkin kita anggapnya itu hanya ide gila sekalipun kita anggap itu hal bodoh.

inovasi itu bisa berbentuk seperti produk baru ataupun produk penyempurnaan dari yang sudah ada, di indonesia sendiri pun banyak juga mulai dari murid-murid sma sederajat sudah menghasilkan inovasi dibidang mereka masing-masing, disini semua itu tergantung kepada para pengajar dan juga para pembimbing, dijaman sekarang yang serba modern ini banyak juga para pengajar ataupun pembimbing yang menanggapi ide-ide dari siswa-siswi mereka, walaupun tidak sedikit juga yang menelantarkan ide ide mereka.

pengajar yang benar adalah pengajar yang mendukung untuk siswa-siswi mereka untuk maju dan berkembang dan juga memiliki pemikiran yang kreatif, kreatifitas sangat dibutuhkan di dalam berinovasi, bagaiman caranya dia memecahkan masalah tanpa menimbulkan masalah lain dan bagaimana mereka juga memikirkan dampak positif dan negatif.

contoh inovasi dalam bidang saya yaitu bidang kelistrikan bisa didasari dari sifat listrik itu tersebut misalnya dari gerak menjadi listrik, sudah cukup banyak barang-barang inovasi yang dkidaasari dari sifat ini, contohnya penerangan lampu sepedah jaman dahulu

 disini dia memanfaatkan gerak perputaran ban yang dijadikan alat untuk mengerakkan dinamo sehingga menimbulkan daya listrik dan dapat menyalahkan lampu sepedah tersebut.

contoh lain dari yang sedang banyak dipakai juga sekarang yaitu solar sel, disini solar sel sekarang banyak di pergunakan untuk benda-benda elektronik seperti kalkulator, bahkan lampu lampu yang ada dijalan raya juga sudah banyak yang mengandalkan solar sel untuk memenuhi kebutuhan daya listriknya.

disini mulai lah timbul ide gila yang mungkin maaf jika sudah ada sebelumnya ataupun belum ada orang yang memposting ide ini adalah handphone dengan permukaan cassing yang terbuat dari solar sel itu tersebut


jadi solar selnya di jadikan tampak menyerupai cassing bagian depan samping dang belakang menutupi seluruh permukaan kecuali speaker, kamera lcd dan keypad. sehingga saat kita menggunakan hp tersebut kita juga bisa mendapatkan daya dari sinar matahari ke dalam batrei penyimpanan. tetapi kita juga tidak menghilangkan sumber dasar dari handphone tersebut.. handphone tersebut juga masih bisa di charger dangan chargeran biasa. jadi handphone ini bisa memilih daya dari baterai biasa atau baterai solar sel yang mana yang ingin dipakai.

kira-kira segitulah ide gila yang terfikirkan oleh saya dan saya juga belom bisa memastikan apa saja bahan yang dibutuhkan dan juga berapa kira-kira jumlah yang dikeluarkan dan bagaimana cara merealisasikan nya.
MOHON MAAF BILA ADA KESALAHAN KATA ATAU MENYINGGUNG KALANGAN TERTENTU.

ide adalah suatu anugrah yang diberikan oleh allah
ide keluar sendiri dari imajinasi kita
ide bisa jadi suatu yang penting
ide tidak bisa disalahkan
ide bisa mengkasilkan
ide itu nyata
ide itu gila.

sumber: www.google.com/dinamosepedahjadul
               my idea #FIKRIIRFANDY @FikriScndln